Tidak selalu.


Sebuah pemesanan sudah pasti dikonfirmasi jika:

  1. Pemesanan dan nomor konfirmasinya dapat ditemukan di HMS; atau
  2. Hotel telah menerima email konfirmasi untuk pemesanan dengan nomor konfirmasi tersebut


Lalu, kapan sebuah pemesanan dengan nomor pemesanan dianggap belum dikonfirmasi?


Hal ini terjadi ketika proses pembayaran tamu belum diselesaikan atau pemesanan tidak berhasil.


Biasanya, ketika tamu membuat pemesanan yang dipesan melalui mesin pemesanan hotel, tamu akan menerima email konfirmasi, dan hotel juga akan menerima detail pemesanan tamu di HMS. Hal ini dipastikan selalu terjadi jika metode pembayaran yang dipilih oleh tamu adalah menggunakan kartu Kredit/Debit.


Namun, jika tamu memilih metode pembayaran alternatif seperti e-wallet (dompet digital), virtual account (akun virtual), atau e-banking, proses pembayaran harus diselesaikan untuk memastikan bahwa proses pemesanan telah berhasil. Nomor konfirmasi akan akan dihasilkan sebelum pemesanan dibuat, sehingga tindakan verifikasi perlu dilakukan untuk memastikan apakah pemesanan tersebut ada di HMS atau apakah hotel telah menerima email konfirmasi untuk pemesanan tersebut.


Foto 1: Pemesanan yang Pending (unconfirmed)/Tertahan (belum dikonfirmasi) dengan Nomor Konfirmasi

Screenshot di bawah ini menunjukkan ilustrasi sebuah transaksi yang belum selesai. Status pemesanan menampilkan: "Your booking is Pending", tamu memiliki waktu 15 menit untuk menyelesaikan proses pembayaran agar pemesanan dapat dikonfirmasi. Jika tamu tidak berhasil menyelesaikan pembayaran, mereka tidak akan menerima email berisi konfirmasi pemesanan. Sehingga, hotel tidak dapat menerima kedatangan tamu karena tidak ada pemesanan tamu yang berhasil dibuat.


Foto 2: Pemesanan yang terkonfirmasi dengan Nomor Konfirmasi

Screenshot di bawah ini menunjukkan ilustrasi sebuah contoh dari pemesanan yang sudah dikonfirmasi. Tamu nantinya akan menerima email konfirmasi pemesanan berisi detail pemesanan yang mereka pesan dan detail hotel, menandakan bahwa reservasi telah berhasil dibuat. Hotel telah diberi informasi mengenai pemesanan tersebut dan akan menantikan kedatangan tamu.


Pemesanan yang terkonfirmasi dapat ditemukan di halaman Semua Pemesanan maupun Kalender Pemesanan. Jangan lupa untuk memperbarui status pemesanan saat tamu sampai di properti.




Belum menemukan jawaban yang diinginkan? Silahkan hubungi ZUZU Helpline



Tagar: Pemesanan yang belum dikonfirmasi, pemesanan yang tidak terkonfirmasi, pemesanan yang sudah dikonfirmasi, pemesanan yang terkonfirmasi, nomor konfirmasi, nomor konfirmasi pemesanan, pemesanan pending, pemesanan tertahan, pemesanan yang belum selesai dibayar, pemesanan yang belum dibayar, pembayaran yang gagal, transaksi yang belum diselesaikan, transaksi yang gagal, proses pembayaran belum selesai, email konfirmasi pemesanan, reservasi yang berhasil dibuat, metode pembayaran, mesin pemesanan hotel, website hotel, situs web hotel, status pembayaran, reservasi berhasil, verifikasi pemesanan, Unconfirmed booking, confirmed booking, confirmation number, pending booking, unfinished payment, payment failure, unfinished transaction, incomplete payment process, booking confirmation email, successful reservation, payment methods, hotel booking engine, hotel website, payment status, secure the reservation, verify the booking